|   Pelayanan   |    Jadwal Praktek Dokter   |   Fasilitas   |   Bayi Anda    |   Berita & Kegiatan  |



PELAYANAN

Pelayanan Infertilitas
Infertilitas memerlukan penanganan yang seksama pada pasangan suami istri. Untuk itu Dokter Spesialis kami hadir bersama keluarga Anda dalam mengatasi masalah kesehatan reproduksi Anda.

Pelayanan Menopause
Semua wanita pasti memasuki usia menopause, yaitu usia dimana secara alami wanita tidak mendapatkan haid lagi disebabkan karena kedua ovarium (indung telur) tidak berfungsi lagi.

Pelayanan Osteoporosis
Dokter Spesialis kami siap membantu masalah keropos tulang (osteoporosis) pada usia lanjut.

KLINIK MENOPAUSE & OSTEOPOROSIS

Suatu ketika kelak, semua wanita pasti memasuki usia menopause, yaitu usia dimana secara alami wanita tidak mendapatkan haid lagi disebabkan karena kedua ovarium ( indung telur ) tidak berfungsi lagi. Produksi hormon estrogen berkurang. Akibat kekurangan hormon estrogen ini munculah berbagai masalah kesehatan.

Masalah kesehatan yang segera terjadi menjelang / sesudah menopause adalah :
- Rasa panas dimuka ( tiba-tiba panas dan berkeringat ).
- Sakit kepala, pelupa, lekas marah. 
- Perasaan cemas, gelisah. 
- Jantung berdebar-debar. 
- Gangguan tidur, mudah tersinggung, cepat lelah. 
- Tulang sakit, nyeri sendi, nyeri tulang belakang. 
- Kesemutan ditangan dan kaki. 
- Kulit mulai keriput, rambut mulai rontok. 
- Vagina kering sehingga sakit saat senggama. 
- Libido seks terganggu, konsentrasi terganggu. 
- Kurang percaya diri. 
- Kadar kolesterol dalam darah meningkat.

Dampak jangka panjang akibat berkurangnya hormon estrogen akan mengakibatkan:
- Meningkatnya risiko Osteoporosis (patah tulang). 
- Meningkatnya risiko penyakit jantung koroner. 
- Meningkatnya risiko dimensia (linglung). 
- Meningkatnya risiko kanker usus besar. 
- Meningkatnya risiko stroke dan katarak.

Bagaimana mengatasi masalah tersebut?
- Untuk dapat mengatasi masalah-masalah tersebut diatas, maka RSIA Budhi Jaya telah membuka Klinik Pelayanan Menopause Dan Osteoporosis. Dalam menangani Menopause dan Osteoporosis, maka RSIA Budhi Jaya juga telah dilengkapi dengan : 
- Dokter specialis dalam bidangMenopause dan Osteoporosis. 
- Dokter specialis USG payudara untuk mendeteksi dini kanker payudara. 
- Dokter specialis penyakit jantung.
- USG 4 Dimensi. 
- Pemeriksaan laboratorium lengkap. 
- Deteksi dini kanker. 
- Densitometer untuk mendiagnosa / Osteoporosis.

Tim Dokter Klinik Menopause & Osteoporosis RSIA Budhi Jaya
- Prof. DR. H. Ichramsjah A.Rachman, Dr. SpOG, (K)
- Prof. DR. Med. H. Ali Baziad, SpOG, (K)
- Dr. H. R. Nurhidayat Kusuma, SpOG
- Dr. Daniel Makes, SpRad (K)
- Dr. Marnansjah D. Rachman, SpRad
- Dr. H. Soesilo Wibowo, SpJP
- Dr. Jetty Sediawan, SpJP (K)